Batik Hasan

COMPANY PROFILE

Rumah industri produksi dan penjualan batik. Namanya Batik Hasan. Lokasinya berada di Jalan Cigadung Raya Timur. Pendirinya adalah Hasanudin (almarhum) pada 1975. Kini Batik Hasan Bandung di kelola oleh kelima putra putrinya. Perusahaan keluarga ini berada di bawah bendera CV Hasan Indonesia.

Hasan Batik dalam lamannya juga menyebut mengusung desain elegan yang memiliki ciri khas batik tambalnya dan warna pastel. Selain itu, desain Hasan Batik turut mengikuti keinginan konsumen, dan untuk itu pata desainernya siap melayani keinginan para konsumennya.

Hasan Batik memulai pengembangan usahanya pada 1978, dan mengalami masa kejayaan hingga tahun 1997. Selain memproduksi kain batik dan baju juga membuat keperluan interior seperti tirai, seprai, sarung bantal, tatakan dan tutup gelas.

PRODUCT KNOWLEDGE

Batik bandung adalah kain batik yang berasal dari akar budaya batik nusantara, dan kemudian beradaptasi dengan budaya lokal kota Bandung yang cenderung progresif dan modern, sesuai dengan berjalannya waktu. Kini, kain Batik Bandung merupakan kain khas yang berasal dari kota Bandung dengan keunikan tersendiri. Keunikan dari Batik Bandung terdapat pada visualnya, yaitu meliputi komposisi, bidang, warna dan motif yang berbeda. Sedangakan secara proses Batik Bandung masih menggunakan proses pembatikan tradisional.

Batik yang tersedia di sini adalah batik tulis, batik cap dan batik kombinasi. Batik tulis dalam proses pembuatannya menggunakan canting untuk membentuk motif yang diinginkan. Adapun batik cap menggunakan cap berbahan tembaga. Batik kombinasi merupakan kombinasi antara cap dan canting.

Hasan Batik memiliki ragam hias yang mereka ciptakan yakni batik tambal (patch-work-batik) dengan efek 3 dimensi yang menggunakan proses cap, canting, colet dan celup.

Menurut laman mereka, desain Hasan Batik mengekploitasi ragam hias, baik ragam hias tradisional Indonesia (kawung, lereng, ceplok, dll); ragam hias geometris (titik, kotak, garis, dll); serta kombinasi antara ragam hias tradisional dan ragam hias geometris.

Jl. Cigadung Raya Timur No.136, Cigadung, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40191

gallery